Bus besar reguler antar kota yang biasa melayani rute dari dan ke Pekalongan untuk kelas ekonomi antara lain PO Coyo, PO Sahabat, PO Adi Mulia, PO Sono, PO Bonanza, PO Maju Makmur, PO Sami Djaya, PO Aladin, PO Langsung, PO Dharma Putra. Sedangkan yang kelas Patas hanya dilayani PO Nusantara dan PO Coyo Patas.
Masing - masing PO memiliki kelebihan masing - masing. Yang kelas ekonomi karena memiliki armada terbanyak maka PO Coyo mudah ditemukan. PO Sahabat dan PO Adi Mulia terkenal akan kecepatannya. PO Bonanza cocok bagi yang ingin menikmati perjalanan lebih santai. Untuk kelas Patas bicara kenyamanan dan kecepatan maka armada bus Nusantara lebih unggul dibandingkan Coyo, namun karena armadanya lebih banyak maka Coyo bisa ditemui kapan saja.
Jurusan reguler ( bus siang ) yang paling terakhir berangkat dari Pekalongan pukul 19.00 untuk tujuan Semarang ( ke timur ) dan Cirebon ( ke barat ) .
Karoseri Laksana banyak digunakan terutama oleh PO Coyo. Mungkin dikarenakan kedekatan letak dan kemudahan layanan maka Karoseri Laksana banyak dipilih. Perusahaan Karoseri Bus Laksana berlokasi di Ungaran Jawa Tengah yang hanya berjarak 150 Km dari Pekalongan markas PO Coyo. Selain Laksana umumnya bus memakai karoseri New Armada, Adiputro, dan Trisakti. Buatan karoseri Adiputro tampak paling mewah dan banyak digunakan PO Nusantara.
Masuk di sini untuk melihat produk bus Karoseri Laksana.
Maniac Bus? Masuk ke Bismania
0 comments:
:f :D :) ;;) :x :$ x( :?
:@ :~ :| :)) :( :s :(( :o
Post a Comment